Sekjen Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Anis Matta, mengetahui ada pihak lain bermain di belakang kasus yang diadukan oleh mantan kader PKS Yusuf Supendi. Saat ini, PKS sedang mempelajari tentang itu. Anis menganggap kasus Yusuf merupakan salah satu dari rangkaian serangan balik pada PKS.
"Kita tahu, tapi kita tidak perlu bereaksi terlalu jauh," kata Anis di Gedung DPR, Jakarta, Senin (21/3). Menurut dia, PKS punya peta yang bisa mengetahui adanya pergerakan seperti itu. Meski begitu, kata Anis, PKS tidak ingin bereaksi berlebihan karena hal tersebut tergolong biasa.
Anis menegaskan, secara logika ada serangan balik ke PKS. "Tapi detailnya seperti apa, sedang kita pelajari. Petanya sudah kelihatan," kata Anis tegas. Dia yakin ada permainan di balik kasus-kasus yang menimpa PKS selama beberapa pekan terakhir ini.
Anis menganggap kasus yang diadukan Yusuf merupakan berita baik bagi PKS. "Kita percaya, buat PKS ini adalah berita baik. Karena, kita punya peluang memperkenalkan sistem internal PKS, bahwa di PKS sistem di atas individu, tidak ada orang suci di PKS, siapa saja bisa kena hukuman begitu melanggar. Termasuk yang menimpa Yusuf Supendi," katanya.
Senin, 21 Maret 2011
PKS: Pihak Lain Bermain di Belakang Yusuf
Related Posts:
FPI to pray for Bin LadenThe Islam Defenders Front (FPI) says it is planning to organize a mass prayer after the killing of wanted terrorist and Al Qaeda leader Osama Bin Lade… Read More
Sports minister secretary Wafid admits to have met NazaruddinThrough his lawyer, Erman Umar, graft suspect Wafid Muharram has admitted he met with Democratic Party treasurer Muhammad Nazaruddin several times las… Read More
Milisi Taliban: Kematian Usamah bin Ladin Tumbuhkan Semangat JihadMilisi Taliban, Jumat (6/5) merilis statemen yang menyatakan bahwa berita terbunuhnya Usamah bin Ladin di tangan pasukan Amerika Serikat, memicu seman… Read More
Selamat dan Sukses Muskerda PKS Kota makassar… Read More
Osama Temui Ajal Karena PonseOsama Bin Laden meninggal karena ponsel disadap. Pemimpin Al Qaeda yang sudah menjadi obyek pencarian Amerika Serikat ini ternyata meninggal gara-gara… Read More


0 komentar:
Posting Komentar