MAKASSAR -- Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pemilukada) Kabupaten Takalar memang baru akan dilaksanakan September 2012 mendatang. Tapi Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Keadilan sejahtera (PKS) sudah lebih dini mempersiapkan diri.
Bahkan dalam Musyawarah Kerja Daerah (Muskerda) PKS Takalar, 17-18 Mei mendatang, agenda pemenangan untuk pemilukada dibahas khusus. PKS Takalar menurut Sekretaris Umum DPD PKS Takalar, Hairil Anwar sangat siap menyongsong pemilukada.
"PKS sudah mempersiapkan diri menghadapi momen tersebut. Salah satunya, secara khusus membahasnya pada Muskerda. Agenda pemenangan pemilukada Takalar akan dibahas bersamaan dengan program kerja," kata Hairil, Selasa, 10 Mei.
Tak hanya di Muskerda, PKS memang sudah bekerja cukup lama menyongsong pemilukada. Termasuk saat ini sedang melakukan survei secara internal untuk melihat sosok yang bisa diusung.
"Tim penjaringan sementara melakukan survei internal. Khusus target Muskerda, kader akan solid memenangkan Pemilukada Takalar," katanya.
Sementara itu, terkait Muskerda ini, Hairil mengatakan juga akan membahas optimalisasi peran anggota dewan, pertumbuhan kader, serta konsolidasi. Juga akan ada acara pendukung seperti baksos, pengobatan gratis, donor darah sukarela. Muskerda diikuti 100-an peserta dari struktur DPD, DPC, serta anggota legislatif.
Ketua DPW PKS Sulsel, Andi Akmal Pasluddin yang akan membuka Muskerda akan hadir bersama pengurus lainnya seperti Mallarangan, Syamsari Kitta, serta Hasan Hamido," kata panpel Muskerda, Muh Ramli Yahya. (amr)
Rabu, 11 Mei 2011
PKS Solid di Pemilukada
Related Posts:
PKS tidak punya perasaan-Anggota Dewan Pembina Partai Demokrat, Achmad Mubarok, mengatakan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono merasa ada anggota koalisi yang tidak sinergis … Read More
Suara PKS Naik Tajam Saat Jadi OposisiAda fakta menarik dalam perjalanan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) di percaturan politik nasional sejak 1999 hingga 2011. Suara PKS meningkat taja… Read More
Nasib PKS di ujung tanduk?Ini adalah news dari kompas.com bahwa Nasib PKS bagai di ujung tanduk. Kekeuh mendukung usulan hak angket di parlemen, PKS dinilai sebagai salah satu… Read More
Tifatul "Okkots"Menteri Komunikasi dan Informatika Tifatul Sembiring memang kerap bikin heboh. Dengan hampir 200 ribu pengikut di Twitter, pemilik akun @tifsembiring … Read More
Ada apa dengan Ulil, koq benci amat dengan PKS?Ketua Pusat Pengembangan Strategi dan Kebijakan DPP Partai Demokrat, Ulil Abshar Abdalla mengatakan ada dua partai yang mengganggu yakni … Read More


0 komentar:
Posting Komentar